BLOGGER TEMPLATES AND TWITTER BACKGROUNDS

Monday 4 July 2011

WARISAN SANG RAJA…. Bersiap-siaplah menerimanya


Jika dirimu seorang raja atau ratu, apakah warisan yang dirimu tinggalkan untuk penerusmu?
Apa yang dirimu akan tinggalkan agar dirimu selalu dikenal?
Monumen segede gaban?
Koin receh dengan wajah cemberut dirimu?
Atau membuat bangunan yang Nauzubile gede’nye? ^__________^
Terserah ajadeh… tapi jika yang dirimu tinggalkan KEBIJAKSANAAN SEPANJANG ZAMAN BAGAIMANA?
Monument bisa rusak, koin bisa ilang dan bangunan bisa runtuh, tapi kebijaksanaan sepanjang zaman? Dijamin sepanjang zaman terus dikenang tentunya.

JIM STOVAL, penulis buku “the ultimate gift”, “the ultimate life”, menyajikan sebuah faksi (fakta fiksi) yang membuat kita serasa tercerahkan dengan karyanya WARISAN SANG RAJA. Buku bagus ini mengklaim menguak “Misteri Kekayaan Terbesar Sepanjang Zaman”. Bayangkan jika dirimulah yang memilikinya.

Buku ini sangat bagus. Memberi banyak pelajaran dengan alur sederhana dan pesan yang mengena. Dalam buku ini, kebijaksanaan-kebijaksanaan disajikan kepadamu, melewati orang-orang bijak dari berbagai golongan.
Jangan pernah meremehkan seseorang karena siapa tau dia memiliki kebijaksanaan tiada tara. Dan akhirnya “WARISAN SANG RAJA”pun siap untuk diwariskan, bersiap-siaplah untuk menerimanya.

0 comments: